Pungguang Kasiak, Jumat, 25 April 2025 – Bertempat di kantor Wali Nagari Pungguang Kasiak, telah dilaksanakan acara pelepasan kafilah untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat kecamatan ke-50. Acara ini menjadi momentum penting dalam upaya menanamkan nilai-nilai keislaman serta memperkuat karakter generasi muda melalui cinta terhadap Al-Qur’an. “Ini bukan sekadar perlombaan, tetapi ajang pembuktian bahwa generasi muda kita mampu tampil sebagai duta Qur’ani. Semoga langkah mereka diberkahi dan membawa nama baik nagari di tingkat kecamatan bahkan lebih tinggi,” ujar wali nagari
Kafilah yang dilepas terdiri dari peserta berbagai cabang lomba, antara lain tilawah anak-anak, remaja, dan dewasa, tahfidz Al-Qur’an, serta cabang-cabang lainnya yang merupakan bagian dari rangkaian MTQ. Mereka telah melalui proses pembinaan intensif di bawah bimbingan para ustadz dan ustadzah yang kompeten, dengan harapan mampu memberikan hasil terbaik dan mengharumkan nama Nagari Pungguang Kasiak.
Selain sebagai ajang kompetisi, MTQ ini juga menjadi sarana mempererat silaturahmi antar nagari dalam wilayah kecamatan, serta menghidupkan semangat keagamaan di tengah masyarakat. Diharapkan, dengan keikutsertaan kafilah dari Nagari Pungguang Kasiak, akan tumbuh lebih banyak lagi generasi Qur’ani yang berprestasi dan berakhlak mulia.